Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Istilah-Istilah Dalam Komputer Yang Harus Anda Ketahui

Personal Computer via pexels.com/Jay Kunwar
Komputer adalah salah satu benda elektronika gabungan dari berbagai macam komponen. Di era modern seperti sekarang, keberadaan komputer sangat bermanfaat untuk kegiatan sehari-hari. Adanya komputer juga memudahkan manusia untuk menyelesaikan pkerjaan, mengolah data, media hiburan dan masih banyak lagi.

Bagi orang yang kegiatan sehari-harinya duduk di dalam komputer, pastinya sudah tidak asing lagi denagan istilah-istilah yang ada dalam komputer, tapi bagi yang baru mengenal komputer, mungkin akan sedikit asing dengan istilah-istilah yang ada di komputer.

Rekomendasi: Macam-Macam Papan Tombol Keyboard

Nah untuk itu, seperti judul postingan ini, fiturmedia akan membahas tentang istilah-istilah dalam komputer. Tulisan ini sengaja kami tujukan bagi orang yang benar-benar baru mengenal komputer. Tapi yang sudah master, boleh kok baca post ini, sekalian bisa di koreksi, siapa tau ada yang salah. Peace.

Berikut ini ulasannya:

Hardware : Perangkat keras komputer pada komputer (Keyboard, Monitor, CPU, Mouse dll.)

Software : Perangkat lunak pada komputer (Windows, Linux dan beberapa macam program atau aplikasi)

Brainware : Orang yang menggunakan komputer.

Input : Memasukan data atau sebuah perintah.

Process : Pengolahan data atau perintah.

Output : Menghasilkan informasi.

Input Device : Alat input.

Output Device : Alat output.

Storage Device : Alat penyimpanan data.

CPU : (Central Processor Unit) Alat pengolah data.

Keyboard : Alat yang di gunakan untuk mengetik (papan tombol).

Resolusi : Tingkat kerapatan gambar , biasanya di tunjukan dalam satuan dpi (depth per inch).

Byte : Ukuran yang di gunakan untuk menyatakan besar suatu data.
                  
                     * 1 kb (Kilo byte) = 1.024 byte.
                     * 1 mb ( Mega byte) = 10.24 kb
                     * 1 gb ( Giga byte)= 1.24 mb

BPS : BPS (Byte Persecond) di gunakan untuk menyatakan kecepatan pemindahan data ataupun transfer data setiap detiknya.

                                               *Kbps (Kilo byte persecond)
                                               *Mbps (Mega byte persecond)

Data : Kumpulan dari angka-angka ataupun karakter-karakter yang tidak memilki arti.

Informasi : Data yang sudah diolah sehingga memiliki arti.

File : Sekumpulan record/data yang saling berhubungan.

Open : Perintah untuk membuka suatu file, program atau aplikasi.

Close : Perintah untuk menutup sebuah file, program atau aplikasi

Copy : Perintah untuk menyalin sebuah file atau data.

Paste : Menempelkan atau meletakkan sebuah file atau data dari Copy.

Edit : Digunakan untuk merubah, memodifikasi atau mengolah sebuah file, data atau sebuah informasi.

Backup : Menyalin atau salinan file yang digunakan sebagai cadangan jika file aslinya terhapus atau rusak.

Click : Menekan tombol kanan atau kiri pada mouse.

Error : Istilah untuk menyatakan bahwa terdapat suatu kesalahan dalam software atau hardware.

Shutdown : Mematikan sebuah komputer.

Restart : Menyalakan ulang komputer.

Loading : Komputer sedang memproses data atau perintah.

Port : Digunakan untuk menghubungkan input/output. Misal bisa digunakan untuk memasukan flashdisk, cardreader dll.

CD R : CD yang hanya bisa dibaca dan tidak dapat dihapus atau ditulis ulang.

CD RW : CD yang dapat di hapus atau di isi data ulang.

Font : Bentuk, model, dan ukuran huruf dalam sebuah software.

Icon : Sebuah gambar atau lambang yang digunakan untuk mewakili suatu perintah.

Sumber:

Tim Edukom, mari mengenal komputer, cv.sinar cemerlang abadi

2 komentar untuk "Istilah-Istilah Dalam Komputer Yang Harus Anda Ketahui"

  1. istilah yang sangat familiar sekali kalau berurusan dengan komputer, hihi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya gan, jadi ingat pelajaran TIK pas SMP hehehe

      Hapus